Jumat 25 Dec 2015 18:03 WIB

Haedar Nasir : 'PNS Harus Teladani Sifat Nabi Muhammad SAW'

Rep: marniati/ Red: Damanhuri Zuhri
Ketua Umum Muhammadiyah Haedar Nasir
Foto: ROL/Afif Rahman Kurnia
Ketua Umum Muhammadiyah Haedar Nasir

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Haedar Nasir, mengatakan peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW harus menjadi momentum transformasi ruhaniah bagi para elite negeri untuk menampilkan budaya dan perilaku keteladanan.

"Jika benar-benar para pejabat negara di negeri mau revolusi mental, teladanilah Nabi Muhammad SAW yang jujur, adil, amanah, cerdas, dan berakhlaq agung," ujar Haedar Nasir kepada Republika, jumat (25/12).

Ia menjelaskan, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW juga harus dijadikan momentum bagi pejabat publik untuk menjauhi penyalahgunaan kekuasaan demi kepentingan diri, kroni, dan golongan. Dan tidak menjadikan jabatan untuk korupsi dan ajimumpung.

Adapun untuk umat Islam secara keseluruhan, kata Haedar, peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW dapat dijadikan momentum untuk meneladani dan menjadikan Nabi sebagai role model berperilaku utama seperti welas asih, cinta ilmu, peduli sesama, memelihara kehormatan diri, dan berkemajuan.

''Umat Islam harus menjadi khairu ummah (umat terbaik) sebagaimana yang dicontohkan Nabi Muhammad SAW dalam membangun peradaban,'' ungkap Haedar Nasir menjelaskan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement