Kamis 17 Dec 2015 16:38 WIB

Mahasiswa IPB Raih Predikat Santri Berprestasi Tingkat Nasional

Ikrom Mustofa
Foto: IPB
Ikrom Mustofa

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Mahasiswa IPB dinobatkan sebagai santri berprestasi tingkat nasional. Ikrom Mustofa mendapatkan penghargaan tersebut dalam acara Malam Apresiasi Pesantren Islam 2015, mengalahkan dua kandidat lainnya. Sebelumnya, dalam ajang yang berbeda, Ikrom mendapatkan predikat mahasiswa berprestasi tingkat nasional  kedua.

“Pihak Kemenag RI  memilih dan melakukan seleksi  nasional terhadap para penerima beasiswa santri seluruh Indonesia. Kemenag menilai langsung  curriculum vitae (CV), kontribusi santri untuk pesantren, prestasi akademik dan non akademik serta keaktifan saya di organisasi,” ungkap mahasiswa Departemen  Geofisika dan Meteorologi, FMIPA IPB ini.

Rekor MURI, Kampus Ini Miliki 3.000 Investor Saham

Ikrom masuk sebagai mahasiswa IPB melalui jalur Beasiswa Utusan Daerah (BUD) atau lebih dikenal sebagai beasiswa santri berkat kerjasama antara IPB dengan Kemenag RI. Alumni Pesantren Teknologi Riau ini aktif sebagai Wakil Direktur Community Student Scholar (CSS) atau komunitas penerima beasiswa santri IPB sekaligus sebagai Wakil Direktur Unit Kegiatan Mahasiswa  Forum for Scientific Studies (UKM Forces) IPB.  

Di UKM Forces IPB,  Ikrom aktif di forum-forum ilmiah dan menjadi peneliti di bidang meteorologi.  Hal ini ditunjukkan Ikrom melalui  karyanya yang berjudul ‘Serial Komet: Permainan Kartu Interaktif Tanggap Fenomena Pemanasan Global’ dan tugas akhir kuliahnya tentang ‘Analisis Fenomena Gelombang Pasang Bono di Muara Sungai Kampar Riau’.

Penelitian Ikrom tidak berhenti di situ, penulis Novel ‘Sebuah Warna’ ini berencana melakukan penelitian lebih mendalam terhadap fenomena tersebut dan menjadikannya bekal melanjutkan kuliah di jenjang S2 dan S3 nanti. “Saya berencana melanjutkan studi di Eropa, mohon doanya semoga lolos dan berhasil,” ujar dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement