REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dewan Masjid Indonesia (DMI) bekerja sama dengan Badan Wakaf Indonesia (BWI) dan Badan Pertanahan Nasional (BPN) melakukan percepatan sertifikasi tanah wakaf masjid dan mushalla di seluruh Indonesia.
Untuk wilayah DKI Jakarta, Jakarta Selatan ditetapkan sebagai pilot project untuk melakukan advokasi sertifikasi tanah wakaf tersebut.
Penetapan tersebut pada Selasa (22/9) di kantor DMI Menteng, Jakarta Pusat, dalam pertemuan antara DMI, BWI, Kemenag dan DMI Jakarta Selatan untuk membahas tindak lanjut program tersebut.
Adapun Jakarta Selatan dijadikan pilot project karena inisiatif aktif dari DMI Jaksel dalam merealisasi program tersebut. Hal itu langsung disambut baik HM Natsir Zubaidi, Ketua Bidang Sarana Hukum dan Wakaf DMI.
Dia langsung mengontak pihak Kementerian Agama, BWI dan BPN untuk melakukan kerjasama sebagai upaya pelaksanaan program tersebut. "Kami sudah membuat MoU, ternyata setelah adanya MoU itu harus ada perjanjian kerjasama,'' kata Natsir menjelaskan.
Kini yang menjadi perlu dicermati adalah siapa yang menjadi domain untuk pembiayaan ini. ''Untuk DKI Jakarta akan saya bantu untuk berkonsultasi dengan teman-teman DPRD agar segera dimasukkan anggaran 2016," jelas Natsir usai pertemuan, Selasa (22/9).
Menurut Natsir, hal itu harus segera dikonsultasikan dengan legislatif apakah program ini akan dimasukkan ke dalam program nasional (prona) atau non prona. ''Karena ini nantinya akan menyangkut dengan pembiayaan realisasi program tersebut,'' jelasnya.
Dijelaskan, di wilayah Jakarta Selatan tercatat 1815 masjid dan mushalla. Mayoritas belum memiliki sertifikasi tanah wakaf. Sehingga program sertifikasi tanah wakaf ini akan menjadi angin segar bagi keberlangsungan masjid dan mushalla khususnya di Jakarta Selatan.
Dengan kegiatan ini, diharapkan akan terhindar dari persengketaan yang mungkin terjadi di kemudian hari. Adapun tim sertifikasi ini diketuai Drs H Abdul Muftih yang juga merupakan Ketua I DMI Jakarta Selatan, sekaligus sebagai Pembina MUI Jakarta Selatan dan juga Ketua FKUB Jakarta Selatan.