Kamis 20 Aug 2015 12:14 WIB

Dompet Dhuafa Bangkitkan Semangat Bertani Korban Erupsi Sinabung

Rep: Marniati/ Red: Indah Wulandari
Rumah warga  rusak akibat tertimpa material dan debu vulkanik erupsi Gunung Sinabung di Desa Guru Kinayan,  Payung, Karo, Sumatera Utara, Jumat (3/4).  (Antara/Irwansyah Putra)
Rumah warga rusak akibat tertimpa material dan debu vulkanik erupsi Gunung Sinabung di Desa Guru Kinayan, Payung, Karo, Sumatera Utara, Jumat (3/4). (Antara/Irwansyah Putra)

REPUBLIKA.CO.ID,MEDAN -- Lembaga filantropi Dompet Dhuafa mengajak para korban erupsi Gunung Sinabung untuk kembali bangkit melalui jejaring Pertanian Sehat Indonesia (PSI).

PSI Dompet Dhuafa mendelegasikan seorang mitra yang merupakan tenaga ahli pertanian atas nama Ahmad Kurniawan. Banyak hal yang sudah di lakukan Kurniawan selaku pendamping petani di dalam mengelola tantangan yang ada di lapangan.

“Mulai dari sulitnya bercocok tanam karna abu vulkanik yang di muntahkan Gunung Sinabung, seringnya petani mengalami gagal panen, sulitnya mendapatkan pupuk, terbatasnya modal bercocok tanam, musim kemarau yang melanda dan murahnya harga hasil panen,” paparnya dalam rilis yang diterima Republika, Kamis (20/8).

 

Bantuan yang diberikan, seperti sarana produksi pertanian, ilmu pengetahuan pertanian, ilmu mengelola organisasi paguyuban petani yang sehat, membentuk koperasi petani yang berbadan hukum, ilmu manajemen modal usaha tani, dan lainnya.

 

Realisasinya berupa bantuan pupuk untuk petani, beasiswa untuk anak petani, pembentukan badan hukum untuk koperasi petani, penyerahan alat mesin pertanian untuk petani, edukasi pertanian sehat, hingga edukasi manajemen modal usaha tani.

 

Walhasil, 24 orang masyarakat desa memenangkan seleksi wirausaha pemula dari Kementerian Koperasi dan UKM RI.

Pendamping pun berhasil membangun kepercayaan dengan Dinas Koperasi Kabupaten Karo, hingga terjalin ikatan emosional yang erat antara Dinas Koprasi Kabupaten Karo dan pengurus koperasi petani Sinabung (Maka Mehuli).

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement