Jumat 17 Jul 2015 23:17 WIB
Lebaran 2015

Berkunjung Saat Lebaran Adalah Tradisi Indonesia

Rep: c 07/ Red: Indah Wulandari
Kaum Muslim mengikuti Shalat Idul Fitri 1432 H di Kramat Raya, Jakarta.
Foto: Republika/Wihdan Hidayat/ca
Kaum Muslim mengikuti Shalat Idul Fitri 1432 H di Kramat Raya, Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Wakil Ketua MPR RI Mahyudin menilai, momen silaturahim selama Lebaran merupakan salah satu cara untuk menyempurnakan kemenangan setelah sebulan penuh berpuasa Ramadhan.

"Lebaran adalah perayaan kemenangan bagi setiap umat Islam yang telah lulus sebulan penuh berpuasa dengan hadiah diampuni segala dosanya," ujar Mahyudin di kediamannya Jalan Denpasar Raya C III Nomor 12 Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (17/7).

Sehingga, sambung Mahyudin,  untuk mencapai kesempurnaan amal harus bersilaturahim untuk saling bermaaf-maafan.

Mahyudin menambahkan, saling berkunjung kerabat dan saudara selama lebaran merupakan tradisi asli Indonesia yang bisa memperkokoh karakter umat beragama bagi bangsa Indonesia.

"Kalau di negara Arab tuh malah tidak ada, waktu saya di sana saat Lebaran justru sepi," jelas dia.

Mahyudin berharap, dengan adanya silaturahim semakin menguatkan sistem gotong royong di Indonesia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement