Ahad 26 Apr 2015 06:16 WIB

Mensos Peringati Harlah Muslimat NU

Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa (kanan).
Foto: Antara
Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID,CIAMIS -- Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa akan menghadiri acara hari lahir (Harlah) Muslimat Nahdlatul Ulama yang dipusatkan di pondok pesantren Ar Risalah, Cijantung, Ciamis, Jawa Barat, Ahad (26/4).

“Acara Harlah Muslimat akan diisi tahlil akbar,” jelas Kabiro Humas Kemensos Benny Setia Nugraha.

Bupati Ciamis Iing Syam Arifin dijadwalkan hadir ke pesantren yang didirikansejak 1997 oleh KH Asep Saefulmillah ini.

Selain karena Mensos juga masih menjabat sebagai Ketua Umum Muslimat NU, keberadaan ponpes Ar-Risalah yang merupakan pengembangan dari Pondok Pesantren Alquran Cijantung 1 yang berdiri sejak tahun 1935 menarik ditelisik.

Selain memiliki asrama santri (putra/putri) gedung sekolah SMP dan SMA, koperasi, mereka mengembangkan lahan untuk pengembangan agribisnis. Seperti budidaya ikan gurame, budidaya ayam ras, dan lain-lain. Sehingga pesantren ini tidak bergantung pada donatur ataupun pemerintah saja.

“Setelah itu Mensos akan mengunjungi  Yayasan Pesantren Sirnaras Inabah II Putri Khusus Klien Wanita yang banyak merehabilitasi para pecandu narkoba dengan teknik religius dan terapi air,” imbuh Benny.

Khusus di Inabah, Mensos akan memasukkan pesan pada publik agar menjauhi narkoba yang menjadi musuh besar bangsa Indonesia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement