Rabu 01 Apr 2015 10:00 WIB

Muslim Tatar Crimea Menjadi Tamu di Rumah Sendiri (2-Habis)

Rep: Ahmad Islamy Jamil/ Red: Indah Wulandari
Muslim Tatar, Crimea
Foto: muslimvillage
Muslim Tatar, Crimea

REPUBLIKA.CO.ID,MOSKOW-- Keberadaan orang-orang Tatar di Semenanjung Crimea memiliki sejarah yang panjang. Menurut catatan, nenek moyang mereka berasal rumpun bangsa Turki yang mulai mendiami tanah tersebut sejak abad ke-13 silam.

“Hingga pertengahan abad ke-19, orang-orang Tatar membentuk kelompok etnis mayoritas di Crimea,” tulis A Illarionov dalam karyanya, The Ethnic Composition of Crimea During Three Centuries.

Masyarakat Tatar Crimea muncul sebagai bangsa tersendiri sejak didirikannya Kekhanan Crimea, yakni sebuah negara yang berada di bawah kendali Kesultanan Ottoman dari abad ke-15 sampai abad ke-18.

Agama Islam sendiri sudah dipeluk orang-orang Tatar Crimea sejak abad ke-14, jauh sebelum Kesultanan Ottoman menancapkan pengaruhnya di semenanjung itu.Pada 1783, Kekaisaran Rusia di bawah perintah Ratu Catherine Agung menganeksasi Crimea untuk pertama kalinya dan kemudian menjadikannya sebagai Provinsi Taurida.

Sejak itu, Crimea praktis menjadi bagian dari Kekaisaran Rusia hingga meletusnya Revolusi Bolshevik pada 1918.

Pada 1944, ketika Rusia menjadi bagian dari Uni Soviet, Joseph Stalin mendeportasi orang-orang Tatar Crimea secara massal ke Asia Tengah dan Siberia, karena diduga bekerja sama dengan pemerintah Nazi Jerman.

Tercatat ada sekitar 190 ribu warga Tatar yang dideportasi pada masa itu. Mereka hidup dalam pengasingan selama bertahun-tahun, bahkan ada pula yang sampai meninggal di tempat pembuangan.

Orang-orang Tatar yang dideportasi Stalin mulai kembali ke Crimea secara bertahap sejak awal dekade 1990-an lalu, menyusul runtuhnya Uni Soviet. Kendati demikian, mereka kini hidup sebagai kelompok minoritas di Tanah Air mereka sendiri—tergeser posisinya oleh keberadaan etnis Rusia yang mulai mendominasi wilayah itu sejak Perang Dunia II.

Menurut sensus nasional Ukraina 2001, Crimea menjadi rumah bagi 243 ribu orang Tatar. Secara persentase, jumlah mereka hanya sekira 12,1 persen dari total 2 juta penduduk yang mendiami kawasan tersebut hari ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement