Ahad 18 Jan 2015 10:10 WIB

Jika Cinta, Sudahkah Miliki Empat Sifat Rasulullah?

Rep: c62/ Red: Agung Sasongko
 Motivasi Rasulullah SAW menjadikan mereka lebih cinta pada akhirat dan rindu mendapatkan syahid.
Foto: Wordpress.com/cs
Motivasi Rasulullah SAW menjadikan mereka lebih cinta pada akhirat dan rindu mendapatkan syahid.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Sosial RI Khofifah Indar Parawansa membuka 'Gerakan Cinta Rasulullah SAW' di gedung Smesco, Ahad (18/1). ‎Pembukaan ini bersamaan dengan acara Maulid Nabi Muhammad SAW 1436 dan seminar bertema "Rasulullah Sebagai Pemimpin Teladan".

Khofifah menyampaikan, gerak cinta Rasulullah ini harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari oleh masih-masing pribadi umat Muslimin dan Muslimah. "Dan menyampaikan bahwa Islam itu tidak mengenal kekerasan seperti pribadi Rasulullah Muhammad," katanya.

Khofifah mengatakan, cinta Rasulullah itu berarti setiap umat Islam harus menjadi insan yang sentiasa memiliki empat sifat Rasulullah.‎ Seperti Siddiq (benar), Amanah (dipercaya), Fathonah (cerdas), dan Tabligh (menyampaikan).

"Cinta Rasulullah harus menjadi insan yang cerdas, transparan untuk mengatakan yang sebenarnya dan  menjunjung tinggi kejujuran," ujarnya. ‎Selain itu juga, umat Islam juga mesti menguatkan kembali akhlakul karimah dengan menjalankan perintahnya menjauhi larangannya.

"Seperti anak-anak muda hindari narkoba dan seks bebas‎. Akhlakul karimah maka harus bekerja keras seakan hidup selamanya dan bersemangat ibadah sepeti akan meninggal dunia besok," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement