Kamis 16 Oct 2014 19:01 WIB

Ustaz Erick Yusuf Silaturahim ke Ikatan Bukit Dago (Ikbuda)

Ustaz Erick Yusuf
Foto: ROL/Fian Firatmaja
Ustaz Erick Yusuf

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ustadz yang terkenal dengan bukunya yang berjudul 99 celoteh ini mengisi tausiyah di Ikbuda Sunday Afternoon 2014 bertempat di area parkir teater terbuka taman budaya Provinsi Jawabarat beberapa waktu lalu.

Tausiyah ini juga sekaligus merupakan momen silaturahmi ustad erick yusuf dengan warga sekitar karena dulu daerah tersebut merupakan tempat tinggalnya.

"Dulu saya dikenal nakal, warga sini sudah lama tak melihat saya dan sekarang mengisi tausiyah disini. Alhamdulillah, senang bisa silaturahim kesini lagi.” Kata ustadz yang khas dengan janggutnya itu.

Warga sekitar sangat antusias menyimak tausiyah ustadz erick yusuf. Banyak warga yang meminta foto bersama seusai tausiyah. Silaturahim memang akan selalu mendatangkan kebaikan sebagaimana sabda rasul yang artinya : “Barangsiapa yang suka diluaskan rizkinya dan ditangguhkan kematiannya, hendaklah ia menyambung silaturahim” (Shahih Al-Bukhari).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement