Senin 24 Mar 2014 01:09 WIB

Peringati Milad, YDSF Adakan Kajian Kepemimpinan

Rep: Rr Laeny Sulistyawati / Red: Chairul Akhmad
  Gedung Graha Zakat YDSF di Jalan Kertajaya, Surabaya, Jawa Timur.
Foto: Anam/YDSF
Gedung Graha Zakat YDSF di Jalan Kertajaya, Surabaya, Jawa Timur.

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA — Lembaga amil zakat nasional Yayasan Dana Sosial al-Falah (YDSF) memperingati milad ke-27 dengan menyelenggarakan kajian aktual al-Falah (Kaafah) dengan tema 'Menyiapkan Generasi Pemimpin untuk Umat dan Bangsa', Ahad (23/3).

Ketua Panitia Kaafah Milad YDSF 27 Tahun Choirul Anwar mengatakan, YDSF memang rutin menyelenggarakan Kaafah yang membahas isu-isu aktual. Kaafah diadakan setiap dua bulan sekali. “Kebetulan kajian kali ini bertepatan dengan milad YDSF,” katanya.

Pada Kaafah kali ini, YDSF sengaja mengusung tema 'Menyiapkan Generasi Pemimpin untuk Umat dan Bangsa'. Ini karena Indonesia saat ini tengah menghadapi tahun politik dan akan mengalami pemilihan umum (pemilu) untuk memilih pemimpin.

YDSF kemudian mengundang dua pembicara yang dinilai memiliki kompeten dengan tema ini, yaitu Budayawan Muslim Ustaz Zawawi Imron dan Ketua Takmir Masjid Model Jogokarian Jogjakarta Ustaz Jazir ASP.

“Alhamdulilah, dua narasumber yang dihadirkan juga cukup bagus membahas dan mengarahkan kajian. Masyarakat terutama donatur YDSF yang hadir dalam acara ini mendapat pencerahan mengenai pemimpin umat yang dibutuhkan,” ujar Choirul.

Lebih lanjut dia menceritakan, para peserta yang hadir dalam Kaafah kali ini sebanyak 800 orang. Mereka terdiri dari para donatur YDSF beserta keluarganya, tamu undangan, dan mitra YDSF. Ke depannya, pihaknya akan menyelenggarakan Kaafah dengan tema yang tidak jauh-jauh dari isu kepemimpinan Islam.

Pada kesempatan yang sama Sekretaris Pengurus Dana Sosial Al Falah (YDSF) Shakib Abdullah mengucapkan terimakasih kepada para donatur yang telah berpartisipasi slama 27 tahun ini. 

Dia menyebutkan, ada 240 ribu dan 94 ribu diantaranya adalah donatur aktif yang memberikan sumbangan senilai Rp 10 ribu-Rp 1 juta.

Selama 2013, YDSF sudah menghimpun sumbangan sebesar Rp 36,7 miliar. Dana itu kemudian diwujudkan berupa bantuan yang disalurkan menjadi lima bidang, yaitu  pendidikan, dakwah, masjid, yatim, dan kemanusiaan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement