Kamis 06 Jun 2013 10:34 WIB

Ribuan Umat Islam Biak Papua Peringati Isra Mikraj

Map of Indonesia (green) and Papua New Guinea (orange)
Foto: en.wikipedia.org
Map of Indonesia (green) and Papua New Guinea (orange)

REPUBLIKA.CO.ID, BIAK -- Ribuan umat Islam di Kabupaten Biak Numfor, Papua, memperingati Isra Mikraj 1434 Hijriyah yang dipusatkan di Masjid Agung Baiturrahman Biak, Kamis pagi.

Ketua Panitia Besar Islam (PHBI) Biak Andi Firman Madjadi di Biak, Kamis, mengatakan, perayaan Isra Mikraj 1434 H sebagai sarana meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Alllah SWT.

"Melalui peringatan Isra Mikraj umat Islam dapat memperoleh pencerahan nilai agama untuk bisa mengamalkan dalam kehidupan keseharian," ujar Ketua PHBI Andi Firman Madjadi.

Kepada berbagai pihak dan sponsor yang mendukung peringatan Isra Mikraj 1434 H, lanjut Andi Firman, pengurus PHBI menyampaikan terima kasih dengan harapan momentum tersebut mampu mendorong semangat umat Islam dalam melaksanakan perintah shalat lima kali dalam sehari semalam.

Sementara itu Ustad Usep Badruzzaman dari Semarang, mengharapkan peristiwa Isra Mikraj 1434 H yang dialami Nabi Muhammad SAW menjadi sejarah Islam yang tetap dikenang sepanjang waktu.

Pada peristiwa Isra Mikraj, lanjut Ustad Usep, Nabi Muhammad SAW menerima perintah shalat yang sampai saat ini tetap dilaksanakan umat Islam.

"Perintah shalat lima waktu menjadikan umat Islam selalu dekat dengan Allah SWT, karena itu peristiwa Isra Mikraj diharapkan dapat meningkatkan nilai keimanan dan umat dapat mengamalkan dalam kehidupan," harap Ustad Usep Badruzzaman.

Dalam rangka menyemarakkan peringatan Isar Mikraj 1434 H PHBI Biak Numfor menyelenggarakan lomba fashion show atau peragaan busana, pemilihan dai cilik, tertib shalat serta lomba azan tingkat TK, SD dan SMP.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement