Sabtu 27 Oct 2012 10:46 WIB

Hewan Kurban di Kupang Dijamin Sehat 100 Persen

Hewan kurban (ilustrasi).
Foto: Antara/M Luthfi Rahman
Hewan kurban (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, KUPANG -- Kepala Bidang Kesehatan Hewan Dinas Peternakan Nusa Tenggara Timur, Drh Maria Geong PhD, mengatakan 2.160 hewan kurban yang disembelih pada saat Idul Adha, Jumat, dijamin sehat seratus persen.

"Sebelum hewan kurban itu disembelih, para dokter hewan dan medis hewan melakukan pemeriksaan antemortem untuk mengetahui sehat tidaknya hewan-hewan kurban yang akan dikurbankan," kata Maria Geong di Kupang, Jumat.

Ia mengatakan pihak kesehatan hewan NTT tetap mengantisipasi beredarnya daging sapi dan kerbau yang tidak layak konsumsi saat Idul Adha dengan memperketat pengawasan di rumah potong hewan dan titik-titik transaksi ternak sapi lain.

Penyembelihan hewan kurban di Kupang hingga Sabtu masih berlanjut.

Sekretaris Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kupang H Hudayanur, ketika ditemui di sela-sela kegiatan penyembelihan di Kelurahan Fatululi, mengatakan apabila penyembelihan tidak selesai pada Sabtu, kegiatan itu dilanjutkan pada hari berikutnya.

"Memang dalam rapat PHBI telah diantisipasi hal-hal yang bakal terjadi, termasuk kegiatan penyembelihan, sehingga disepakati khusus penyembelihan dibagi dalam tiga tahap," katanya.

Tahap pertama pada Jumat, setelah Shalat Idul Adha, tahap kedua pada Sabtu dan tahap ketiga pada Minggu, dengan lokasi yang berbeda-beda.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement