Rabu 27 Oct 2010 02:32 WIB

CCTV Pengintai Komunitas Muslim Birmingham Harus Dibongkar

Rep: Guardian/ Red: Budi Raharjo
CCTV
Foto: Guardian
CCTV

REPUBLIKA.CO.ID,BIRMINGHAM--Lebih dari 200 kamera televisi (CCTV) pengintai yang dipasang di wilayah-wilayah pemukiman penduduk Muslim di pinggiran Birmingham, Inggris, didesak untuk dibongkar. Desakan itu muncul untuk membangun kembali kepercayaan terhadap umat Islam setempat.

Kepala Kepolisian wilayah Barat Midlands, Chris Sims, yakin CCTC yang dipasang dengan menelan biaya hingga 3 juta pounds itu mesti diturunkan. CCTV itu dipasang sebagai inisiatif kontra terorisme sekitar enam bulan lalu. Proyek pemasangan CCTV yang dinamai Project Champion ini awalnya dilakukan dengan rahasia.

Berdasarkan investigasi Guardian, awalnya polisi menjelaskan kepada penduduk bahwa pemasangan CCTV itu untuk memerangi kejahatan bermotor dan perilaku antisosial. Namun faktanya, CCTV dan kamera yang dilengkapi dengan teknologi membaca pelat nomor kendaraan secara otomatis itu dipasang sebagai bagian dari program unit anti-terorisme dengan persetujuan Departemen Dalam Negeri dan dinas rahasia Inggris, MI5.

Dalam sebuah pernyataan, Sims mengatakan, ''Saya percaya bahwa dukungan serta kepercayaan dari masyarakat lokal terhadap kepolisian wilayah Barat Midlands adalah hal yang paling penting untuk memerangi kejahatan dan terorisme.''

''Kita bisa melawan kejahatan dan ancaman terorisme jauh lebih efektif dengan bekerja sama bergandengan tangan dengan masyarakat setempat, bukan dengan mengasingkan mereka melalui solusi teknologi yang tidak didukung masyarakat luas,'' tambahnya.

Bulan lalu, penyelidikan resmi menemukan bahwa proyek CCTV itu telah dilaksanakan hampir tidak ada pengawasan atau konsultasi hukum. Menurut Kepala Kepolisian Thames Valley, Sara Thornton, skema proyek itu sebenarnya dirancang pada 2007 untuk menempatkan kamera pengawas di sekitar dua lingkungan yang diidentifikasi rawan tersangka pelaku teror.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement