Ahad 15 Jan 2017 04:49 WIB

Ribuan Jamaah Shalat Subuh Berjamaah di Masjid Al-Azhar

Rep: Fuji EP/ Red: Bayu Hermawan
Jamaah shalat subuh berjamaah spirit 212 di Masjid Al Azhar
Foto: Amri Amrullah
Jamaah shalat subuh berjamaah spirit 212 di Masjid Al Azhar

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ribuan orang sudah memadati area sekitar Masjid Al-Azhar di Jalan Sisingamangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Ahad (15/1) sejak pukul 04.00 WIB. Mereka datang ke Masjid Al-Azhar untuk mengikuti Sholat Shubuh berjamaah dalam rangkaian acara Tabligh Akbar Politik Islam.

Pantauan Republika.co.id, jalan menuju Masjid Al-Azhar sudah dipadati kendaraan roda empat dan roda dua. Menjelang waktu Sholat Shubuh, jamaah secara berangsur-angsur datang dan memadati halaman Masjid Al-Azhar.

Salah satu peserta Sholat Shubuh berjamaah, Hidayat Saputra mengatakan, datang ke Masjid Al-Azhar selain untuk mengikuti sembahyang Shubuh berjamaah juga untuk bersilaturahmi.

"Alhamdulilah banyak yang ikut Sholat Shubuh berjamaah. Bersukur juga hari ini lebih baik dari hari kemarin, artinya hari ini bisa Sholat Shubuh berjamaah," kata Hidayat kepada Republika.co.id, Ahad (15/1).

Menurutnya, kegiatan Sholat Shubuh berjamaah harus difasilitasi. Halaman Masjid Al-Azhar cukup luas dan bisa memfasilitasinya. Hidayat berharap semua masyarakat bisa khusyuk melaksanakan Sholat Shubuh.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement