Jumat 31 Oct 2014 10:36 WIB

Ini Dampak Positif Kehadiran Imam Masjidil Haram di Indonesia

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Damanhuri Zuhri
Abdurrahman As Sudais
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Abdurrahman As Sudais

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kehadiran Imam Masjidil Haram Syeikh Abdurrahman bin Abdul Aziz As-Sudais ke Indonesia sejak beberapa hari lalu, memberikan dampak positif bagi umat Islam dan bangsa Indonesia.

Pimpinan Pesantren Tahfidz Daarul Quran Internasional Ketapang, Tangerang, Banten, Ustaz Yusuf Mansur mengungkapkan dampak positif atas kehadiran Imam Masjidil Haram dan Masjid Nabawi tersebut.

Dampak positif pertama, kata Ustaz Yusuf Mansur, negara Indonesia yang mayoritas penduduknya muslim dianggap sebagai negara yang menjadi pusat perhatian dunia Islam.

''Kehadiran Imam Masjidil Haram dan Masjid Nabawi Syeikh As-Sudais menunjukkan posisi Indonesia di dunia Islam,'' papar Ustaz Yusuf Mansur pada Republika, Jumat (31/10).

''Diharapkan dengan kehadirannya di Indonesia, Syeikh Sudais akan menyampaikan sesuatu yang bisa membangkitkan umat islam di Indonesia,'' jelas Ustaz Yusuf Mansur.

Dampak positif lainnya dari kehadiran Imam Masjidil Haram di Makkah dan Masjid Nabawi di Madinah, sambung Ustaz Yusuf Mansur, para imam masjid di Indonesia yang banyak meniru gaya bacaan beliau, semoga mereka bukan saja meniru bacaannya saja, tapi juga mengikuti keshalehannya dan ke-Islamannya.

''Bagi Masjid Istiqlal yang memberi kesempatan pada Syeikh Sudais menjadi imam sekaligus khatib Jumat, akan semakin memperkokoh posisinya di antara masjid-masjid di Indonesia,'' terang Ustaz Yusuf Mansur.

Yang tak kalah pentingnya, sambung dai muda kelahiran Betawi ini, semoga kehadiran Imam Masjidil Haram di Makkah dan Masjid Nabawi di Madinah ini, akan menyerap banyak problema umat Islam Indonesia, dan akan menyampaikan problme tersebut kepada dunia, sehingga diharapkan bisa ikut andil dalam memberi solusinya.

Imam Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, Syeikh Abdurrahman As-Sudais tiba di Indonesia beberapa hari lalu. Selain menjadii imam dan khatib Jumat di Masjdi Istiqlal, ia pun sempat menjadi pembicara dalam seminar internasional di Hotel Shangri-lla.

Sebelum ke Masjid istiqlal, Jumat (31/10) pagi, Syeikh Sudais diterima Presiden Jokowi didampingi Wakil Presiden HM Jusuf Kalla di Istana Kepresidenan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement