Rabu 18 Sep 2024 00:11 WIB

Hari H libur Maulid Nabi, 204 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek

Maulid Nabi Muhammad mengingatkan banyak orang tentang manusia terbaik.

Ilustrasi kondisi lalu lintas yang padat pada hari libur Maulid Nabi Muhammad.
Foto: ANTARA FOTO/Arif Firmansyah
Ilustrasi kondisi lalu lintas yang padat pada hari libur Maulid Nabi Muhammad.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 204.552 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek pada Hari-H Maulid Nabi Muhammad SAW atau pada Senin 16 September 2024.

"Angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) Utama, yaitu GT Cikupa (dari arah Merak), GT Ciawi (dari arah Puncak), dan GT Cikampek Utama (dari arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (dari arah Bandung). Total volume lalin yang kembali ke wilayah Jabotabek ini naik 54,61 persen jika dibandingkan lalin normal," ujar Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana di Jakarta, Selasa.

Baca Juga

Untuk realisasi distribusi lalu lintas kembali ke Jabotabek dari ketiga arah yaitu mayoritas sebanyak 117.086 kendaraan (57,24 persen) dari arah Timur (Trans Jawa dan Bandung), 51.299 kendaraan (25,08 persen) dari arah Selatan (Puncak) dan 36.167 kendaraan (17,68 persen) dari arah Barat (Merak).

Lalin kembali ke Jabotabek dari arah Trans Jawa melalui GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek adalah sebanyak 54.946 kendaraan, naik sebesar 109,65 persen dari lalin normal. Sedangkan lalin kembali ke Jabotabek dari arah Bandung melalui GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang adalah sebanyak 62.140 kendaraan, naik sebesar 105,62 persen dari lalin normal.

Total lalin kembali ke Jabotabek dari arah Trans Jawa dan Bandung melalui kedua GT tersebut sebanyak 117.086 kendaraan, naik sebesar 107,49 persen dari lalin normal.

Kemudian lalin kembali ke Jabotabek dari arah Merak melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak adalah sebanyak 36.167 kendaraan, lebih rendah sebesar 22,3 persen dari lalin normal.

Sementara itu, jumlah kendaraan yang kembali ke Jabotabek dari arah Puncak melalui GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi sebanyak 51.299 kendaraan, naik sebesar 74,97 persen dari lalin normal.

Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana menjelaskan, pada Hari-H Maulid Nabi Muhammad SAW (Senin, 16 September 2024), jumlah kendaraan yang kembali ke Jabotabek tercatat lebih tinggi jika dibandingkan dengan lalin yang meninggalkan Jabotabek.

Untuk lalin yang meninggalkan Jabotabek di empat gerbang tol utama pada hari tersebut tercatat sebanyak 113.985 kendaraan, lebih rendah 12,31 persen dari lalu lintas normal.

Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan untuk mengantisipasi perjalanan sebelum memasuki jalan tol. Pastikan kendaraan maupun pengendara dalam keadaan prima, pastikan kecukupan BBM dan saldo uang elektronik, pergunakan rest area untuk beristirahat jika lelah berkendara serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement