Rabu 06 Mar 2024 10:17 WIB

Salimah Gelar Wisuda Santri BQS dan Seminar Parenting

Baitul Qur'an Salimah (BQS) merupakan salah program Unggulan Salimah.

Baitul Quran Salimah (BQS) merupakan salah program Unggulan Salimah
Foto: Dok Salimah
Baitul Quran Salimah (BQS) merupakan salah program Unggulan Salimah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --Baitul Qur'an Salimah (BQS) merupakan salah program Unggulan Salimah yang berfokus belajar membaca Al Qur'an sesuai tajwid, menghafal Alqur'an, hadits dan doa-doa harian, memberikan pemahaman aqidah, akhlaq, dan ibadah yang benar. 

Sebagai bentuk legalitas dan penghargaan atas pencapaian yang telah santri peroleh selama proses belajar di BQS dan setelah melalui tahapan munaqosyah(ujian). Untuk itu, PW Salimah Sulsel menggelar Wisuda Angkatan 1 Santri Baitul Qur'an Salimah (BQS), dan dirangkaikan dengan Seminar Parenting. Kegiatan berlangsung di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulawesi Selatan, Ahad (03/03/2024).

Baca Juga

Wisuda dan seminar kali ini mengusung Tema "Generasi Qur'an, Berakhlaqul Karimah". Dengan maksud agar para santri tidak hanya mampu membaca Al Qur'an dengan baik dan benar, tetapi juga harus memiliki akhlak yang baik. 

Peserta wisuda kali ini berasal dari 5 BQS, dengan total Wisudawan 50 santri, ditambah 60 santri sebagai pengisi acara, diantaranya qasidah, Nasyid, vocal grup dan tasmi'. Dan masing-masing santri didampingi oleh orang tua /keluarga 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Shekh Al Mutazim Billah Al Hafidz berasal dari Palestina, yang menjadi salah satu narasumber seminar parenting. Shekh juga membacakan do'a yang menyentuh hati, doa khusus untuk saudara muslim di Palestina, dan tentu mendoakan kebaikan untuk Indonesia. 

"Belajar Al Qur'an harus istiqomah, tak ada kata putus untuk terus belajar, lihatlah anak-anak palestina dengan kondisi yang sangat terbatas, tapi mereka mampu untuk menjadi penghafal-penghafal Al Qur'an, dan saya berharap anak-anak Indonesia juga bisa menjadi generasi Al Qur'an". Pesan Shekh. 

Ketua PW Salimah Sulsel Aisyah dalam sambutannya menyampaikan."Ucapan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada para guru mengaji yang tak kenal lelah membimbing dan mendampingi mereka hingga mampu membaca dan menghafal Al Qur'an. Saya begitu terharu menyaksikan penampilan semua santri BQS, semoga Allah melimpahkan rahmatnya kepada semuanya, dan kami dari Salimah akan terus memfasilitasi kegiatan seperti ini, dan semoga semakin banyak BQS yang terbentuk dimasyarakat khususnya di Sulsel." Tutur Aisyah.

Acara ini berlangsung dengan sangat meriah, karena para santri tampil membawakan Nasyid, lagu Indonesia raya dan Mars Salimah, Qasidah, dan Tasmi Surah Annaba, dengan penuh semangat dan begitu percaya diri. 

Kabag Kesra Pemkot Makassar Mohammad Syarief membuka acara wisuda angkatan 1 santri BQS dan Seminar Parenting, beliau menyampaikan dalam sambutannya. "Anak-anakku yang sudah diwisuda, untuk tetap belajar membaca dan menghafal, tolong para guru untuk mencatat santrinya setelah wisuda mereka kemana, jangan sampai setelah wisuda mereka juga tiba-tiba menghilang, di Kesra punya banyak program terkait belajar Al Qur'an, kami sudah ada program Tahfidz weekend, ngaji lorong, tahfidz harian, tentu semuanya gratis, tinggal berkoordinasi dengan RT/RW dan Lurah setempat, Insyaa Allah kegiatan seperti ini yg diselenggarakan oleh Salimah, akan terus kami dukung." 

Kegiatan ditutup dengan Seminar Parenting yang dipandu oleh Ketua Departemen Dakwah PW Salimah Sulsel Susiawati dan sebagai Narasumber Shekh Al Mutazam Billah Al Hafidz dan Fauzia, S.Pd.I, M.Pd,. Meskipun berlangsung singkat, diharapkan kepada seluruh orang tua yang hadir terus memotivasi anak-anaknya untuk terus belajar dan menghafal Al Qur'an.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement