Jumat 16 Feb 2024 13:30 WIB

Ciri-Ciri Pemimpin yang Adil dan Janji Allah

Pemimpin yang adil merupakan harapan semua orang.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Erdy Nasrul
Ilustrasi dzikir mengharapkan pemimpin yang adil.
Foto: Dok. Tmg
Ilustrasi dzikir mengharapkan pemimpin yang adil.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Pemilihan calon presiden dan wakil presiden 2024 telah selesai pencoblosan pada 14 Februari kemarin. Dan pasangan 02, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul sementara versi Quick Count atas pasangan 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan pasangan 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Selesainya pencoblosan maka dalam beberapa bulan ke depan Indonesia akan memiliki pemimpin baru. Dengan harapan semua orang, pemimpin baru adalah pemimpin yang adil. 

Baca Juga

Menjadi pemimpin yang adil tidaklah mudah. Pasalnya, dengan nafsu yang selalu tertanam dalam diri manusia membuatnya sulit memiliki hatu yang bersih. Alquran telah banyak memberikan gambaran bagaimana seorang pemimpin yang adil di antaranya terdapat dalam Surah al-Maidah ayat 8:

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا كُوْنُوْا قَوَّامِيْنَ لِلّٰهِ شُهَدَاۤءَ بِالْقِسْطِۖ وَلَا يَجْرِمَنَّكُمْ شَنَاٰنُ قَوْمٍ عَلٰٓى اَلَّا تَعْدِلُوْا ۗاِعْدِلُوْاۗ هُوَ اَقْرَبُ لِلتَّقْوٰىۖ وَاتَّقُوا اللّٰهَ ۗاِنَّ اللّٰهَ خَبِيْرٌۢ بِمَا تَعْمَلُوْنَ

Yā ayyuhal-lażīna āmanū kūnū qawwāmīna lillāhi syuhadā'a bil-qisṭi wa lā yajrimannakum syana'ānu qamin ‘alā allā ta‘dilū, i‘dilū, huwa aqrabu lit-taqwā wattaqullāh(a), innallāha khabīrum bimā ta‘malūn(a).

Artinya: "Wahai orang-orang yang beriman, jadilah kamu penegak (kebenaran) karena Allah (dan) saksi-saksi (yang bertindak) dengan adil. Janganlah kebencianmu terhadap suatu kaum mendorong kamu untuk berlaku tidak adil. Berlakulah adil karena (adil) itu lebih dekat pada takwa. Bertakwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Teliti terhadap apa yang kamu kerjakan."

Tafsir tahlili dalam Quran Kemenag menjelaskan secara lebih luas makna ayat tersebut memerintahkan orang yang beriman agar berlaku adil. Sebab keadilan dibutuhkan untuk ketenteraman, kemakmuran dan kebahagiaan dunia dan akhirat. Dengan berlakul adil berdasarkan ayar tersebut seseorang akan mendapat jalan menuju ketakwaan kepada Allah.

Dan di akhir ayat tersebut Allah menjanjikan pahala besar dan ampunan kepada siapa saja umat beriman yang beramal shaleh. Termasuk pemimpin yang adil sebagai perbuatan baik dan diperintah Allah akan mendapatkan janji Allah.

Yusuf Al-Qardhawi dalam bukunya "Kepemimpinan Islam" mengatakan adil masuk salah satu kriteria menjadi pemimpin. Adil bagi seorang pemimpin adalah dalam perspekfif luas adalah taat beragama, tidak pernah melakukan dosa besar yang zahir dan tidak melazimkan diri dengan dosa-dosa kecil serta tindakan yang dapat meruntuhkan harga diri.

Adil juga dapat diartikan tidak memihak dalam mengorganisasikan kepemimpinanya. Termasuk menetapkan hukuman sesuai tingkat kesalahannya. Beberapa ulama terdahulu telah menetapkan kriteria pemimpin yang adil.

Setidaknya ada 10 ciri pemimpin adil yakni mengamalkan agama, terjaganya masyarakat dari serangan musuh baik agama, jiwa maupun hartanya. Kemudian mampu memakmurkan negara dengan menyandarkan kepada kemaslahatan dan jalur yang terpuji dan mendidik. Lalu mengintrospeksi pembantunya sehingga tahu siapa yang menjadi penolong dan perusak rakyat.

Ciri selanjutnya adalah menginfeksi dan mengecek pihak-pihak yang berhubungan dengan kekuatan sehingga pada pegawai dapat tersantuni sebagaimana mestinya. Kemudian bermusyawarah untuk mengungkap berbagau kedzaliman sekaligus menyelesaikan sesuai syarak. Dan mengalokasiman keuangan secara adil.

Menegakkan hukum kepada yang bersalah sesuai dengan kesalahannya. Memilih pembantu yang profesional dan memegang serta menentukan kebijakan tertinggi terhadap masalah-masalah yang spesifik berdasarkan syariat. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement