Jumat 24 Nov 2023 20:04 WIB

Didampingi Zulhas Saat Dialog Terbuka, Prabowo: Saya Nyaman dengan Muhammadiyah

Prabowo disambut oleh Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Abdul Muti.

Calon presiden Prabowo Subianto dan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.
Foto: Istimewa
Calon presiden Prabowo Subianto dan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon Presiden dari Koalisi Indonesia Maju Prabowo Subianto hadir dalam acara  Dialog Terbuka Muhammadiyah Bersama Calon Pemimpin Bangsa. Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) pun turut mendampingi Prabowo dalam forum yang digelar di Universitas Muhammadiyah Surabaya (24/11) tersebut.

Prabowo terlihat mengenakan batik cokelat serta peci hitam. Sementara Zulhas mengenakan kemeja biru dengan jas cream.  Keduanya masuk ke ruang acara secara berdampingan. Zulhas berdiri sebarisan dengan capres nomor urut dua itu.

Baca Juga

Para hadirin tampak antusias melihat kedatangan mereka. Di lokasi, Prabowo disambut oleh Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Abdul Mu'ti.

Dalam paparannya, Prabowo mengaku sangat nyaman dekat dengan keluarga besar Muhammadiyah. Prabowo menyebutkan sejumlah nama-nama sahabatnya tokoh dari keluarga besar Muhammadiyah mulai dari Buya Syafii Maarif, Din Syamsuddin, hingga Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

"Hari ini saya sangat nyaman di kalangan keluarga besar Muhammadiyah. Mungkin karena lingkungan saya sehari-hari pun banyak orang-orang Muhammadiyah," kata Prabowo.

"Juga ada Pak Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Amanat Nasional yang terkenal logonya partai matahari. Jadi mungkin ada hubungan darah dengan Muhammadiyah. Mungkin bisa dikatakan anak kandung dari Muhammadiyah," tambah Prabowo.

Seperti diketahui, Prabowo hadir tidak bersama cawapresnya, Gibran Rakabuming sebab mereka berbagi tugas. Di hari yang bersamaan Jumat (24/11/2023), Gibran dijadwalkan hadir pada acara PP Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) di Pondok Pesantren Amanatul Ummah, Mojokerto, Jawa Timur.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement