Rabu 27 Feb 2019 21:01 WIB

Rumah Zakat Selenggarakan Pelatihan Perencanaan UMKM

Kurang lebih 23 pelaku UMKM di Desa Kwangsen ikut pelatihan Rumah Zakat.

Pelatihan Perencanaan UMKM. Rumah Zakat menggelar Pelatihan Perencanaan UMKM di Desa Berdaya Kwangsen.
Foto: Rumah Zakat
Pelatihan Perencanaan UMKM. Rumah Zakat menggelar Pelatihan Perencanaan UMKM di Desa Berdaya Kwangsen.

REPUBLIKA.CO.ID, MADIUN -- Sabtu (23/2) sore lalu, beberapa ibu-ibu pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Desa Kwangsen, Madiun, nampak berbondong-bondong ke Balai Desa Kwangsen. Mereka akan mengikuti pelatihan wirausaha bagi pelaku UMKM, yang diselenggarakan Rumah Zakat.

Pelatihan hari itu mengambil tema "Bagaimana Membuat Rencana Bisnis". Hadir saat itu kurang lebih 23 pelaku UMKM di Desa Kwangsen, termasuk di antaranya hadir Istri Kades Kwangsen Lina.

Baca Juga

Pada kesempatan tersebut hadir sebagai pemateri yaitu Rudeq yang juga pengurus Rumah Zakat Cabang Malang. Ia menyampaikan bagaimana membuat rencana usaha. Dimulai dengan menetapkan tujuan atau target, dan dilanjut dengan memerinci langkah langkah apa saja yang harus dilakukan untuk mencapai target tersebut. Berapa modal yang dibutuhkan, berapa barang yang harus terjual,berapa pekerja yang dibutuhkan dan langkah-langkah selanjutnya.

Setelah penyampaian materi dilanjut dengan sesi tanya jawab diskusi dengan peserta. Peserta antusias mengikuti sesi diskusi, bahkan diantarnya berlanjut hingga setelah acara selesai.

"Saya berharap kegiatan bisa memberikan wawasan baru bagi peserta untuk mengembangkan usahanya," ujar Fasilitator Rumah Zakat Hary Sutrisno yang bertugas di Desa Kwangsen, seperti dalam siaran pers.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement