Senin 29 Jan 2018 11:09 WIB

Indonesia dan Malaysia Sepakat Tingkatkan Produk Halal

Pertemuan kedua menteri akan membahas kerja sama dibidang jaminan produk halal

Rep: Novita Intan/ Red: Esthi Maharani
Kepala BPJPH Soeroso
Foto: dok. kemenag.go.id
Kepala BPJPH Soeroso

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) menerima kunjungan Jabatan Kemajuan Islam Malaysia (JAKIM). Adapun tujuan kunjungan JAKIM dalam rangka meningkatkan kerja sama Indonesia dan Malaysia di bidang produk halal.

Perwakilan JAKIM, Sirajuddin berharap delegasi Malaysia dapat terbangun kesepahaman antara Indonesia dan Malaysia tentang pelaksanaan sertifikasi halal.

"JAKIM menyambut baik berdirinya BPJPH dan terus berupaya meningkatkan kerja sama demi kesejahteraan umat, baik bilateral maupun internasional," papar Sirajuddin, seperti dikutip dari laman Kementerian Agama, Jakarta, Senin (29/1).

Sirajuddin juga menyampaikan rencana kunjungan Menteri Malaysia yang menangani produk halal ke Indonesia untuk bertemu Menteri Agama. Pertemuan kedua menteri rencananya akan membahas kerja sama dibidang jaminan produk halal.

Kepala BPJPH Sukoso mmenyambut baik rencana pertemuan antar menteri tersebut. "Kami dari BPJPH mengharapkan agar pertemuan antar Menteri akan meningkatkan kerja sama Indonesia dengan Malaysia," ujar Sukoso.

Kerja sama di bidang produk halal antara Malaysia dan Indonesia sudah terbangun sejak lama. Berbagai forum regional telah menjadi sarana kerjasama antara Indonesia dan Malaysia. Forum tersebut antara lain: "Kerja sama Indonesia-Malaysia-Thailand Growth Triangle (IMT-GT)" yang telah digagas sejak lama.

Selain itu, ada juga forum MABIMS (Menteri Agama Brunei, Indonesia, Malaysia, dan Singapura) yang merupakan terbentuk atas kesepakatan bangsa serumpun dalam menjaga kepentingan umat Islam. Ada juga dengan kerja sama bilateral di bidang perdagangan lainnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement