Selasa 20 Feb 2018 16:07 WIB

Baznas Depok Seleksi 37 Pelajar Calon Penerima Beasiswa

Ujian saringan anak berprestasi untuk mendapatkan beasiswa SMP Cendekia.

Rep: Rusdy Nurdiansyah/ Red: Gita Amanda
Suasana kegiatan kelas observasi yang diadakan oleh SMP Cendekia Baznas.
Foto: Baznas
Suasana kegiatan kelas observasi yang diadakan oleh SMP Cendekia Baznas.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Depok menggelar ujian tulis yang diikuti 37 anak prasejahtera di Sekolah Al Qolam, Kecamatan Pancoran Mas. Ujian saringan anak berprestasi tersebut, digelar untuk mendapatkan beasiswa bersekolah di SMP Cendekia Kabupaten Bogor, yang merupakan salah satu program unggulan di bawah pengelolaan Baznas pusat.

Wakil Ketua II Baznas Kota Depok Abdul Ghofar mengatakan SMP Cendekia ini merupakan sekolah inklusi, bebas biaya, dan berasrama. Sekolah ini didedikasikan bagi siswa yatim dan dhuafa berprestasi dari seluruh wilayah Indonesia.

"Tahun lalu, angkatan pertama SMP Cendekia yang berasal dari Kota Depok ada 10 siswa. Tahun ini ada 13 peserta yang asli Depok, selebihnya dari Kota Bekasi," ujar Abdul Ghofar, di Depok, Selasa (20/2).

Menurut Ghofar, SMP Cendekia Baznas memadukan kurikulum nasional dengan nilai-nilai keislaman. Perpaduan konsep pembinaan melalui asrama dengan sekolah, diharapkannya bisa menjadi sarana terbaik membangun karakter dan mengoptimalkan potensi pelajar.

"Harapan ini, tentunya sejalan dengan visi Kota Depok, membangun pelajar yang berkarakter dan religius," harapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement