Senin 02 Mar 2015 16:07 WIB

Beramal Buat Palestina di Islamic Book Fair 2015

Kotak infak bagi Palestina Laznas Amanah Takaful
Foto: knrp
Kotak infak bagi Palestina Laznas Amanah Takaful

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Yayasan Amanah Takaful yang membawahi Laznas Amanah Takaful menggandeng Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) ikut bersama meramaikan pesta buku Islam atau Islamic Book Fair (IBF) 2015 di Istora Senayan Jakarta, mulai 27 Februari sampai 3 Maret 2015.

“Di tiga tempat, booth Laznas Amanah Takaful dan KNRP berada,” jelas Manajer Event KNRP Pusat Muniroh Nooraly, Senin (2/3).

Menurut wanita yang akrab disapa Muni ini, Laznas Amanah Takaful bersama KNRP di arena IBF 2015 kali ini berada di Pintu Utama, Pintu Belakang dan area mushollah pria.

KNRP juga akan menggelar Kajian Bada Ashar yang mengangkat tema Kepedulian terhadap Palestina, “Insya Allah, Sabtu 7 Maret nanti, Kajian Bada Ashar KNRP digelar di bersama pakar Palestina Muqoddam Cholil,” imbuhnya.

 

KNRP yang berdiri sejak tahun 2006 ini, fokus terhadap kegiatan penggalangan dana dan penyebaran opini. Di IBF 2015, KNRP menyediakan kotak infak di booth  bagi pengunjung IBF yang akan mendonasikan hartanya untuk rakyat Palestina.

 

“Bagi para donatur yang menyalurkan donasinya di booth Laznas Amanah Takaful, akan mendapatkan suvenir menarik dari KNRP,” imbuh Muni.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement