Jumat 20 Apr 2018 09:19 WIB

Program Ramah Lansia Rumah Zakat Kembali Digelar

Antusias warga lansia untuk memeriksakan kesehatannya begitu besar.

Program Ramah Lansia Rumah Zakat.
Foto: Rumah Zakat
Program Ramah Lansia Rumah Zakat.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Rumah Zakat bersama Cita Sehat Foundation bersinergi dengan Puskesmas Rappokalling. Mereka kembali menggelar aksi Ramah Lansia di Nusa Indah RW 01 Rappokalling.

Kegiatan yang rutin dilaksanakan sekali sebulan ini dimulai dengan registrasi, pengukuran berat badan, pemeriksaan tekanan darah, pemeriksaan metabolik, penyuluhan dan makan buah bersama.

Antusias warga untuk datang memeriksakan kesehatan begitu luar biasa sebanyak 50 lansia datang dalam kegiatan Ramah Lansia ini. Dengan semangat untuk tetap sehat, warga telah menjadikan kegiatan Ramah Lansia ini sebagai rutinitas setiap bulannya untuk memeriksakan kesehatan.

“Alhamdulillah, terima kasih Rumah Zakat, setiap bulan saya bisa memeriksakan asam urat saya dan makan buah bersama” ujar Caya dg. Ngasseng (65 tahun) salah satu lansia di Nusa Indah Rappokalling, seperti dikutip laman Rumah Zakat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement