Rabu 17 Jan 2018 15:06 WIB

Rumah Zakat Gelar Program Pelatihan Memanah

 Rumah Zakat Gelar Program Pelatihan Memanah
Rumah Zakat Gelar Program Pelatihan Memanah

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Rumah Zakat bersinergi dengan HSBC menyelenggarakan program pendidikan non formal melalui program pelatihan memanah di Pejanten Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Pertemuan ke-6 pelatihan memanah dilaksanakan belum lama ini dan diikuti oleh 17 peserta.

Remaja yang mengikuti pelatihan berkumpul dari pukul 16.00 Wib. Materi pada pertemuan kali ini adalah 'Grouping' yaitu latihan menempatkan beberapa anak panah pada satu titik sasaran. Beberapa peserta lama sudah memahami teknik 'Grouping'.Namun masih perlu banyak latihan untuk mempraktekan. Materi untuk peserta remaja disesuaikan mulai dari 'Anchoring' dan 'Release' agar bisa mengikuti. Pada pertemuan kali ini para peserta dibimbing oleh Coach Furqon.

Menurut pelatih, Furqon tidak hanya teori yang perlu dikuasai seorang pelatih namun juga mental yang baik agar konsisten dan kemampuan agar dapat memberi contoh yang baik bagi peserta. ''Perserta terbaik yang terpilih akan mendapat kesempatan sertifikasi dan dapat melatih peserta-peserta lain di Pelatihan Panahan Pejaten Timur. Pada beberapa pertemuan berikutnya akan diadakan mini kompetisi untuk mencari peserta terbaik,'' tandas Furqon dalam siaran pers yang diterima Republika, Rabu (17/1).

Tidak hanya program pelatihan memanah, Rumah Zakat juga menyelenggarakan pelatihan hand lettering (seni menggambar huruf) di Pejaten Timur. Pertemuan ke-5 pelatihan hand lettering dijadwalkan pada 21 Januari 2017, masayarakat atau remaja di wilayah tersebut dapat mengikuti pelatihan tersebut secara gratis.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement