Sabtu 04 Mar 2017 08:38 WIB

Lazis Jateng Bantu Perbarui Semangat Sekolah Korban Gempa Aceh

Lazis Jateng dan Rumah Zakat memberikan bantuan pendidikan untuk korban gempa Aceh.
Foto: RZ
Lazis Jateng dan Rumah Zakat memberikan bantuan pendidikan untuk korban gempa Aceh.

REPUBLIKA.CO.ID, PIDIE JAYA -- Gempa yang terjadi di Pidie Jaya Aceh masih menyisakan berbagai pekerjaan rumah yang harus dibereskan. LAZIS Jateng bersinergi dengan Rumah Zakat memberikan bantuan pendidikan bagi anak-anak yang sekolahnya rusak akibat Gempa di Pidie Jaya yang terjadi beberapa bulan yang lalu. Bantuan ini diharapkan bisa mendorong semangat sekolah anak-anak korban gempa Aceh.

Bantuan tersebut berupa peralatan sekolah yang diberikan bagi siswa-siswa di SDN Peuduek Tunong, Desa Teumanah, Kec. Tringgadeng Kab. Pidie Jaya, Aceh, NAD pada Selasa (21/2).

Bantuan tersebut terdiri dari sepatu, tas, buku tulis, pulpen, pensil, dan penghapus yang berjumlah 23 paket, yang langsung diberikan kepada penerima manfaat.

“Alhamdulillah, terima kasih LAZIS Jateng atas kepeduliannya kepada anak-anak kami, semoga Allah kembali membalas semua amal baik ini berlipat,” kata salah satu guru SDN Peuduek Tunong saat mendampingi penyerahan bantuan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement