Rabu 18 Oct 2017 04:40 WIB

Pesisir Penuh Keindahan

Rep: Ratna Ajeng Tedjomukti/ Red: Agung Sasongko
Grenada
Foto: thrillist.com
Grenada

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Grenada dikenal sebagai pulau kecil yang masyhur dengan wisata pesisir. Daerah ini dikelilingi pantai-pantai biru berpasir putih yang indah. Pemandangan indah itu menjadi daya tarik wisatawan dari berbagai tempat. Mereka datang ke Grenade untuk berlibur bersama keluarga dan pasangan. Pada pagi hari, wisatawan dapat menikmati suasana mentari terbit yang indah.

Langit biru dengan awanawan yang berarak semakin cerah disorot cahaya mentari dari kejauhan. Suasana itu sangat tepat dimanfaatkan untuk berlari pagi atau sekadar berjalan santai di pinggiran pantai.

Siang hari dimanfaatkan untuk berjemur atau menikmati makan siang. Sore hari adalah waktu yang sangat ditunggu. Masyarakat berjalan- jalan sore. Area pinggiran pantai menjadi tempat berkumpul. Di bawah langit yang memerah, mereka berbincang santai sambil menatap mentari yang hendak kembali ke peraduan.

Suasana ini terasa semakin lengkap bila di tengah perbincangan santai, wisatawan menikmati makanan dan minuman ringan. Keduanya menjadi teman penambah akrab suasana berkumpul. Obrolan santai akan mengalir seputar hobi, kebiasaan sehari-hari, dan aktivitas sehari-hari yang biasa dikerjakan.  ed: erdy nasrul

Masyarakat Lokal yang Santun

Masyarakat lokal Grenada dikenal ramah. Mereka akrab dengan wisatawan yang datang untuk menikmati keindahan alam. Warga akan melayani apa yang menjadi kebutuhan pelancong.

Sikap saling menghormati sudah menjadi budaya setempat. Saling sapa ketika bertatap muka adalah salah satu budaya masyarakat setempat yang terjaga sejak lama. Budaya seperti ini lahir dari tradisi agama yang mereka anut dan juga kebiasaan yang sudah ada sejak lama.

Mereka juga menjaga anak-anaknya agar tumbuh dengan baik. Masyarakat setempat tidak terbiasa melihat pasangan belum menikah bergandengan tangan di tempat umum. Mereka yang nekat melakukan hal tersebut akan ditegur oleh masyarakat setempat.

Mereka biasa mengisi kegiatan sehari-hari dengan kesibukan rutin seperti mencari nafkah di berbagai lembaga dan perusahaan. Selain itu, mereka juga kerap bernyanyi dan menari untuk mengekspresikan kebahagiaan. Kegiatan tersebut dapat dinikmati siapa pun bersama anggota keluarga. Aktivitas yang penuh keakraban akan semakin nikmat bila dilaksanakan di tengah keindahan alam.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement