Selasa 31 Jan 2017 00:08 WIB

Pimpinan Majelis Cinta Quran: Mukmin Itu Mesti Menciptakan Rasa Aman

Rep: c62/ Red: Agus Yulianto
Menghujat (ilustrasi)
Foto: blogspot.com
Menghujat (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Semakin maraknya banyak pihak untuk saling melapor, membuat masyarakat mulai merasa tidak aman. Masyarakat takut, saran pendapat dan kritikannya, bisa menjadi bumerang bagi dirinya.

"Padahal, rasa aman merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia. Dan itu, dinilai lebih dibutuhkan daripada kesehatan," kata Pimpinan Majelis Cinta Quran Habib Abdurahman al-Habsyi kepada Republika, Senin (30/1).

Habib Abdurrahman menyampaikan, jika rasa aman sudah tercipta di dalam kehidupan di masyarakat, maka yang sakitpun akan tetap merasa aman dengan dapat tidur pulas. Akan tetapi yang tidak merasa aman, walau sehat, akan selalu merasa terganggu hidupnya. "Jadi kedamaian dan rasa aman adalah syarat mutlak bagi tegak dan sejahteranya satu masyarakat," ujarnya.

Dikatakan Habib Abdurrahaman, keamanan dan kesejahteraan merupakan dua hal yang saling berkait. Karena itu, katanya, jika tidak ada rasa aman di dalam kehidupan masyarakat, maka kesejahteraan tidak dapat diraih dan dirasakan. "Dan bila kesejahteraan tidak wujud, maka keamanan tidak dapat terasa, bahkan kekacauan dan kegelisahan tumbuh subur," ujarnya.

Itu sebabnya, di dalam Alquran menggarisbawahi keduanya bahkan menyandingkannya antara lain dengan merekam permohonan Nabi Ibrahim as yang menyatakan: “Dan (ingatlah), ketika Ibrahim berdoa: Tuhanku, jadikanlah negeri ini negeri yang aman sentosa, dan berikanlah rezeki dari buah-buahan kepada penduduknya yang beriman di antara mereka kepada Allah."

Dan dan hari kemudian Allah berfirman: “Dan kepada orang yang kafir pun Aku beri kesenangan sementara, kemudian Aku paksa ia menjalani siksa neraka dan itulah seburuk-buruk tempat kembali. ” (QS. al-Baqarah [2]: 126).

“Seorang mukmin itu adalah orang Muslim yang merasa aman atas harta dan darahnya dari gangguannya. Dan seorang Muslim itu adalah yang kaum Muslim selamat dari gangguan tangan dan lidahnya,” katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement