Sabtu 17 Dec 2016 10:30 WIB

Republika Gelar Pelatihan Akuntansi Masjid

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Hazliansyah
Wakil Pemimpin Redaksi Republika Nur Hasan Murtiaji sedang menyampaikan sambutannya dalam acara Pelatihan Akuntansi Masjid di Masjid Agung Nurul Iman, Padang, Sabtu (17/12).
Foto: Republika
Wakil Pemimpin Redaksi Republika Nur Hasan Murtiaji sedang menyampaikan sambutannya dalam acara Pelatihan Akuntansi Masjid di Masjid Agung Nurul Iman, Padang, Sabtu (17/12).

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Harian Umum Republika menggelar Pelatihan Akuntansi Masjid. Pelatihan dilakukan di Masjid Agung Nurul Iman, Padang, Sabtu (17/12).

Pelatihan dihadiri oleh para pengurus dari 20 masjid terpilih se-Padang.

Wakil Pemimpin Redaksi Republika Nur Hasan Murtiaji mengatakan, setiap pengurus masjid juga dibekali dengan satu buah laptop yang nantinya dapat digunakan untuk menunjang manajemen keuangan masjid.

"Kami berharap para pengurus masjid langsung dapat mengaplikasikan teori dan praktikum manajemen keuangan yang mereka dapatkan dari pelatihan," kata Nur Hasan Murtiaji.

Pelatihan ini merupakan pelatihan akuntansi pertama yang terlasaksana atas kerjasama Harian Republika dengan Institut Akuntansi Masjid (IAM) Masjid Baitul Mal (MBM) Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) dan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement