Senin 02 May 2016 21:01 WIB

Hijab Itu Melindungi, Bukan Membatasi Rizki

Rep: C25/ Red: Karta Raharja Ucu
Muslimah berhijab
Foto: Republika/Tahta Aidlla
Muslimah berhijab

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tuntutan penampilan menarik kerap menimbulkan keraguan dalam berhijab. Padahal, penampilan menarik tergantung kreativitas seseorang dan tidak masalah orang itu berhijab atau tidak.

Putri Muslimah Indonesia, Nesa Aqila Herryanto Putri, mengaku cukup prihatin masih ada orang yang masih menganggap hijab sebagai penghalang kesuksesan. Padahal, ia merasa kehadiran hijab berperan penting sebagai pelindung wanita, dan tidak sama sekali menjadi penghalang seseorang.

"Justru dia (hijab) melindungi, bukan membatasi rizkimu," kata Nesa kepada Republika.co,id, Kamis (28/4).

Ia menegaskan hijab tidak sama sekali membatasi impian-impian seorang wanita, apalagi wanita Muslim yang memang memiliki kewajiban untuk berhijab. Menurut Nesa, rezeki seseorang sudah diatur sedemikian rupa dan justru tergantung bagaimana orang itu, menujukkan sikap dan ahlak kepada Allah SWT.

Nesa memberi contoh seorang wanita yang memiliki cita-cita menjadi seorang pramugari, dan menjadi ragu untuk berhijab lantaran cita-citanya tersebut. Ia menilai rasa ragu itulah yang sebenarnya tidak perlu ada, lantaran menjadi pramugari tergantung pada keridhoan Allah, bukan soal berhijab atau tidak.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement