Ahad 26 Oct 2014 14:04 WIB

Perayaan Tahun Baru Islam Dimeriahkan Aksi Terjun Payung

Rep: ahmad rozali/ Red: Damanhuri Zuhri
Din Syamsuddin
Foto: ROL/Fian Firatmaja
Din Syamsuddin

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -– Peringatan Tahun Baru Islam 1436 Hijriah yang digelar Majelis Ulama Indonesia (MUI) di Stadion Gelora Bung Karno dimeriahkan atraksi terjun payung. Puluhan penerjun Paskhas TNI Angkatan Udara menambah kemeriahan Hari Besar Islam, Ahad (26/10) pagi.

“Terima kasih kepada penerjun payung terbaik Paskhas,” ujar Ketua Umum MUI, Prof Dr Din Syamsudin di Stadion Gelora Bung Karno, Ahad (26/10).

Sekitar 30 penerjun yang melakukan atraksi ini mendapat sambutan meriah dari para peserta yang memadati stadion GBK. Dua penerjun terakhir tampak membawa bendera MUI.

Perayaan tahun baru Hijriah dihadiri sejumlah tokoh nasional. Tampak hadir, Wakil Presiden HM Jusuf Kalla bersama Prof Dr Din Syamsuddin dan sejumlah tokoh ormas Islam lainnya.

Peringatan tahun baru islam secara nasional merupakan hasil inisiatif MUI atas masukan dari masyarakat. Menurut Din, perayaan tahun baru Islam sebagai agama mayoritas selama ini kurang meriah jika dibandingkan dengan perayaan tahun-tahun baru lain.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement