Ahad 26 Oct 2014 13:57 WIB

Peringatan Tahun Baru Islam Berlangsung Semarak (2-habis)

Rep: eko widiyanto/ Red: Damanhuri Zuhri
Pawai Obor.  Anak-anak memegang obor sambil berjalan di kawasan pemukiman diJakarta, Rabu (14/11)malam. Mereka menyambut datangnya tahun baru islam 1434 H.
Foto: Republika/Tahta Adilla
Pawai Obor. Anak-anak memegang obor sambil berjalan di kawasan pemukiman diJakarta, Rabu (14/11)malam. Mereka menyambut datangnya tahun baru islam 1434 H.

REPUBLIKA.CO.ID,

Sementara di Purbalingga, kegiatan peringatan Tahun Baru Hijriyah dilaksanakan Sabtu (25/10) siang. Selain dilakanakan pawai taaruf yang diikuti lebih dari 6.000 santri TPQ, siswa MTs, MA, SMA/SMK di bawah yayasan/organisasi Islam, juga dilaksanakan kegiatan khitanan massal bagi anak-anak dari keluarga tidak mampu, dan Pentas Kreasi Santri di pendopo setda.

Untuk acara pawai, dilaksanakan pagi dan menjelang sore. Pada pagi hari, pawai taaruf menyusuri ruas-ruas jalan protokol Kota Purbalingga, dilaksanakan oleh anak-anak TPQ. Sedangkan menjelang sore, diikuti oleh siswa-siswa SMP, MTs, MA, SMA dan SMK, dengan panitia Yayasan Harumis.

Ketua Panitia Pawai Ta’aruf dan Khitan Bareng dari Yayasan Harumis, Suwandi, mengatakan kegiatan khitan massal diikuti 58 anak dhuafa dari berbagai kecamatan di Kabupaten Purbalingga.

''Kami melihat, bagi orang yang kurang mampu, khitan itu sangat membutuhkan biaya. Dengan adanya kegaitan 'khitan bareng' ini, mudah-mudahan bisa membantu mereka,'' jelasnya.

Suwandi mengatakan dana 100 persen berasal dari donatur yang semuanya masuk dalam jajaran pengurus dan anggota Yayasan Harumis, termasuk Bupati Purbalingga Sukento Rido Marhaendrianto.

Dalam acara ini, peserta khitanan juga mendapatkan baju koko, sarung, celana, kopiah dan uang senilai sekitar Rp 100 ribu. Termasuk juga fasilitas antar jemput, konsumsi dan akomodasi lainnya.

Dalam acara ini juga dilakukan penyerahan hadiah kepada para Juara Lomba Dai Cilik yang dilaksanakan seminggu lalu di Pendopo Dipokusumo.

Juara pertama, Tri Bagas Saputra, juga berkesempatan menunjukkan kebolehannya dalam berdakwah di depan Bupati, Kapolres, Para Tokok Agama, peserta khitan dan tamu undangan lainnya. 

Bupati mengharapkan, melalui peringatan tahun baru, potensi dan perkembangan TPQ di Purbalingga dapat terus ditingkatkan.

''Ini adalah generasi islami kita yang akan menjadi pemimpin bangsa Indonesia masa depan. Terima kasih kepada para pengurus badko utamanya para pengasuh TPQ di Purbalingga,'' kata Bupati Sukento.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement