Sabtu 28 Aug 2010 04:06 WIB

Menteri Agama Resmikan Pembangunan Masjid Terapung Makassar

Rancangan bentuk akhir masjid terapung, Mesjid 99 Al Makazzary, di Makassar
Foto: KASKUS.US
Rancangan bentuk akhir masjid terapung, Mesjid 99 Al Makazzary, di Makassar

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR--Menteri Agama, Suryadharma Ali, meresmikan pembangunan Mesjid 99 Al Makazzary, masjid terapung di anjungan Pantai Losari, Makassar, Jumat (27/8) Wali Kota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin, mengatakan, peresmian pembangunan masjid ditandai dengan pengecoran pertama yang dilakukan oleh Menteri Agama.

Ia menjelaskan, masjid itu berdiri di atas 164 tiang pancang, dengan ukuran 1.683 meter persegi dengan tiga lantai. "Dua lantai akan digunakan untuk melakukan ibadah shalat dan satu lantai paling bawah selain untuk shalat juga sebagai ruang rekreasi, " ujarnya.

Menurut dia, pembangunan mesjid telah direncanakan sejak satu tahun lalu dan ditargetkan selesai dalam waktu satu tahun. "Kita akan mengejar Ramadhan tahun depan," katanya.

Total biaya pembangunan mencapai Rp7 miliar. "Hingga saat ini belum ada sumbangan biaya pembangunan dari pemerintah kota, provinsi dan pusat sementara ini biaya pembangunan awal merupakan partisipasi masyarakat donatur," katanya.

Sumbangan terakhir, katanya, diperoleh dari Jusuf Kalla melalui PT Kalla Mix dengan memberikan seluruh bahan pengecoran yang dibutuhkan. Dari keseluruhan struktur bangunan, bagian pelataran adalah bagian yang paling sulit dibangun dan memakan biaya Rp3,4 miliar.

sumber : Ant
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement